Model Gamis Ibu Hamil – Agar terlihat tetap fresh walapun sedang mengandung seorang ibu hamil harus tetap menjaga penampilannya. Selain penampilan dari dalam, penampilan dari luar pun harus diperhatikan. Apalagi saat sedang ada acara diluar rumah yang notabennya harus cantik, menarik, rapi dan wangi.
Untuk itu perlunya memilih pakaian yang cocok bagi ibu hamil agar tampil trendy walaupun perut membesar. Justru aura ibu hamil akan terpancar kecantikannya ketika perutnya membesar. Oleh karena itu pilihlah model gamis ibu hamil yang kekinian, trendy dan yang paling penting cocok.
Selain itu, model, motif, bahan dan size harus diperhatikan agar tetap terlihat stylist tidak norak. Mengenai bahan, usahakan cari yang lembut, halus dan menyerap keringat. Sedangkan size gamisnya haruslah longgar tidak boleh press body karena akan sesak dan tidak nyaman. Berikut dibawah beberapa model gamis ibu hamil.
Motif Apa Yang Cocok Untuk Model Gamis Ibu Hamil?
Baik polos ataupun bermotif, gamis untuk ibu hamil semua cocok dengan catatan ibu hamil percaya diri memakainya. Selain itu, jangan terlalu mengkombinasikan motif yang ramai dengan warna yang menyolok mata karena akan terlihat norak.
Bahan Apa Yang Sering Digunakan Untuk Gamis Ibu Hamil?
Bahan yang membuat ibu hamil nyaman seperti katun premium, maxmara, woolpeach, brokat, satin dan lainnya. Semua bahan yang bisa menyerap keringat dan tidak membuat gerah ketika dipakai seharian.
Tips Memilih Model Gamis Ibu Hamil
- Pilih model gamis dengan bahan yang lembut dapat menyerap keringat dan nyaman dipakai
- Warna dan motif yang serasi tidak norak
- Size gamis yang longgar tidak press body supaya tidak sesak saat dipakai.
Ide Model Gamis Ibu Hamil Yang Sedang Viral
Model Gamis Ibu Hamil Dengan Bahan Moscrepe Kombinasi Brokat Berwarna Hijau
Yang pertama model gamis ibu hamil yang trendy dan fresh dengan tema warna hijau. Perpaduan bahan moscrepe dan brokat dengan warna yang senada membuat aura kecantikan ibu hamil terpancar. Apalagi dilengkapi dengan tas dan sepatu warna hitam senada menjadi perfect penampilannya. Cocok untuk menghadiri acara-acara formal seperti pesta pernikahan, syukuran ataupun acara keluarga lainnya.
Model Gamis Ibu Hamil Dengan Tema Cerah Ceria Pink-Silver
Ibu hamil menfavoritkan warna pink sudah tak kaget lagi biasanya anak yang dikandungnya perempuan. Terlepas dari perempuan atau laki-laki tidak ada salahnya ibu hamil mengenakan outfit yang serba pink. Dengan bahan yang menyerap keringat yaitu woolpeach dengan kombinasi dua warna pink-silver. Dilengkapi dengan hijab bermotif bunga dan tas pink membuat tampilan ibu hamil ini terlihat cerah ceria.
Model Gamis Ibu Hamil Dengan Tema Hijau Matcha Dari Bahan Katun Linen
Fresh merupakan looks pertama yang terkesan pada model gamis ibu hamil ini. Sangat cocok digunakan dalam acara formal maupun nonformal. Terdapat kombinasi motif garis-garis pada gamis polosnya. Dengan warna kerudung hijau matcha senada dan sendal heels sebagai pelengkapnya.
Model Gamis Ibu Hamil Dengan Tema Pink Tua Dihiasi Manik-Manik
Outfit gamis pink polos untuk ibu hamil sangat cocok karena warnanya cerah dan fresh. Dihiasi manik-manik bulat yang ada dibagian gamis atas. Dengan hijab berwarna kontras yaitu ungu ternyata masih OK untuk kombinasi bersama gamis pink nya. Sedangkan untuk sepatu dipilih flat shoes agar memudahkan ibu hamil dalam bergerak.
Model Gamis Untuk Ibu Hamil Dengan Tema Merah Maroon
Selanjutnya gamis warna merah maroon untuk ibu hamil tampak lebih cerah dan elegan. Dengan bahan yang sedikit mengkilap dan aksen ruffle dibagian perut dan pergelangan tangan membuat gamis ibu hamil ini lebih menarik dan bervariasi. Sebagai pelengkap OOTD ibu hamil, dipilihlah alas kaki dengan heels rata yang sedikit tinggi.
Model Gamis Ibu Hamil Untuk Acara Empat Bulanan Bertema Navy
Acara pengajian untuk ibu hamil yang telah memasuki usia kehamilannya empat bulan perlu referensi gamis yang akan dikenakannya. Agar tampil memukau pilihlah gamis yang simple namun elegan. Seperti diatas bertema navy dengan model bolero kelelawar dan diberi aksen bross gold agar tampilannya lebih mempesona.
Model Gamis Ibu Hamil Untuk Acara Kumpul Keluarga
Meskipun hamil kita tetap kumpul bersama keluarga besar untuk menjalin silaturahmi, untuk itu perlu dipersiapkan gamis yang pantas untuk menghadiri acara tersebut. Agar tidak tampak kusam dan lebih fresh saat bertemu dengan keluarga besar. Gamis ini cocok untuk ibu hamil dengan bahan katun premium yang dapat menyerap keringat. Sehingga betah seharian berkumpul dengan keluarga.
Model Gamis Ibu Hamil Tampil Stylist Dengan Bahan Wollycrepe Kombinasi Brokat
Ibu hamil yang ingin menghadiri pesta pernikahan harus menyiapkan gamis yang lebih longgar dari biasanya. Karena menghindari agar tidak sesak pada waktu di acara. Ini referensi gamis ibu hamil dengan perpaduan brokat dan wollycrepe warna cokelat susu senada. Terlihat anggun dan mempesona dengan balutan gamis cantik ini.
Model Gamis Ibu Hamil Tampil Menawan Saat Pesta Pernikahan Berwarna Salem
Gamis ibu hamil dengan gliter yang mengkilap bermotif bunga-bunga membuat tampilannya mewah dan elegan. Dengan warna salem yang cantik dan desain kain melingkar dari pundak ke pinggal memberikan variasi yang tak biasa. Outfit ini cocok untuk acara formal maupun nonformal.
Model Gamis Ibu Hamil Untuk Acara Photoshoot Baby Bumb Dengan Tema Abu-Abu
Baby bumb kerap dijadikan moment orang tua untuk diabadikan agar kelak bisa diceritakan ke anak. Pastinya outfit kece dan kekinian tidak boleh ketinggalan dengan gamis yang super cute ini menjadi referensi yang harus ada di list kalian. Dengan bahan uragiri crinkle yang dilapisi furing agar tidak menerawang membuat outfit gamis ibu hamil ini out of the box.
Ibu Hamil Tampil Menawan Dengan Gamis Modern Dari Bahan Organza Bermotif
Boleh dong ibu hamil menghadiri acara pernikahan sahabatnya sendiri. Walaupun kehamilannya sudah semakin membesar tapi menjadi suatu kebahagiaan tersendiri jika menghadirinya. Pastinya dengan outfit yang kece tak kalah dengan tamu lainnya dipilihlah gamis dari bahan organza pink kalem yang bermotif merah dengan kombinasi kain batik.
Outfit Ibu Hamil Dengan Gamis Berbahan Moscrepe Warna Pink Keunguan
Menampilkan keanggunan saat hamil adalah cara elegan yang dipilih oleh ibu-ibu hamil. Dengan gamis kekinian dengan aksen rampel berwarna pink keunguan sangatlah cocok. Gamis ibu hamil ini bisa digunakan pada acara formal maupun non formal.
Referensi Gamis Ibu Hamil Untuk Acara Pengajian Empat Bulanan Dengan Tema Ungu Lylac
Bertema ungu lylac untuk acara empat bulanan terlihat manis dan simple. Dengan gamis yang terbuat dari bahan siffon tipis dan dilapisi furing agar tidak menerawang. Untuk hijab segi empat dibuat gaya yang tak biasa. Disertai alas kaki berwarna hitam sebagai pelengkap.
Menghadiri Pesta Pernikahan Dengan Tema Pink White Agar Tetap Kece
Pink white adalah warna girly yang biasa digunakan karena warnanya yang manis dan kalem. Dengan perpaduan white dengan sentuhan ruffle-ruffle dibagian pergelangan tangan dan baju atas membuat lebih bervariasi. Untuk menyelaraskan penampilan dipilih tas berwarna putih gliter.
Baby Bumb Photoshoot Ibu Hamil Dengan Tema White Di Alam Terbuka
Photoshoot ibu hamil yang biasanya dilakukan ketika memasukin usia kandungan 6 – 7 bulan menjadi moment yang paling ditunggu-tunggu. Maka dari itu, pemilihan outfit harus menarik dan mempesona. Contohnya dengan tema warna white kombinasi bahan brokat dan katun premium sangat cocok. Baiknya menggunakan alas kaki yang flat dan berwarna kalem agar penampilannya lebih sempurna.
Referensi Gamis Ibu Hamil Tampil Di Acara Pernikahan Dengan Tema Ungu
Gamis mewah dengan sentuhan brokat yang tak diragukan lagi dan kombinasi siffon berwarna pink keunguan. Cocok bagi kalian yang sedang hamil menggunakan outfit gamis mewah untuk menghadiri acara pesta pernikahan. Akan tampak terpancar auranya karena gamis ini memiliki aksen selendang siffon yang membuat lebih bervariasi.
Pilihan Gamis Ibu Hamil Berbagai Model, Bahan Dan Motif Untuk Acara Kondangan
Terdapat tiga pilihan manis yakni gamis kekinian untuk ibu hamil muda yang sedang menghadiri acara kondangan. Tetap tampil kece walaupun perut telah membesar dan saat itu aura akan terpancar nyata. Apalagi dengan pilihan gamisa yang cantik-cantik ini menambah citra yang positif. Pilihlah sesuai dengan selera pribadi masing-masing, ada perpaduan brokat dan katun silver model duyung, ada satin kombinasi brokat pink dan perpaduan batik dengan brokat.
Tetap Kece Ibu Hamil Tampil Elegan Untuk Pergi Ke Kantor Dengan Warna Merah
Ibu hamil tidak menjadi halangan untuk tetap berkarya dan memaksimalkan kerja di kantor. Menggunakan tampilan outfit yang cantik merupakan good mood bagi ibu-ibu hamil agar tetap mempesona. Pemilihan gamis yang modern serupa dengan blazer dan rok sangat cocok untuk dikenakan dikantor. Serta dilengkapi dengan hijab yang serasi seperti warna putih atau hijab bermotif juga masih OK.
Gamis Ibu Hamil Untuk Model Photoshoot Tujuh Bulanan Dengan Tema Funny Baby Bumb
Memilih tema yang out of the box menjadi pilihan untuk beberapa ibu-ibu hamil lainnya. Karena kebanyakan menggunakan tema yang kece, menarik, serius, elegan. Namun lain halnya ini, dengan tampil sederhana gamis rumahan yang terdapat motif baby yang lucu. Ini sangat menarik sih karena idenya yang luar biasa. Dengan gamis berwarna turquoise yang dilengkapi hijab berwarna hitam dan flat shoes warna nude.
Model Gamis Syar’i Untuk Ibu Hamil Berwarna Mocca
Tak perlu khawatir untuk ibu-ibu yang terbiasa menggunakan pakaian syar’i. Ini ada referensi untuk melakukan photoshoot sebagai bentuk rasa syukur dengan membuat kenangan bersama baby saat berada didalam perut. Dengan pemilihan gamis dan khimar berwarna mocca membuat tampilan lebih elegan dan cantik.
Photoshoot Ibu Hamil Dengan Gamis Modern Berbagai Bahan Dari Satin, Tile Dan Brokat
Bak princess ini tema yang akan menjadi photoshoot ibu hamil dengan warna gamis silver pink. Perpaduan beberapa bahan mulai dari satin, tile dan brokat. Alangkah manisnya gamis modern ini, cocok sebagai referensi bagi ibu-ibu muda jaman now. Tampil stylist dilengkapi dengan hijab berwarna silver mengkilap.
Kesimpulan:
Referensi model gamis ibu hamil yang viral saat ini sangatlah banyak mulai dari bahannya, motifnya dan warnanya. Tampil kece dan elegan saat ini menjadi pilihan bagi ibu-ibu muda yang sedang hamil. Dari bahan katun premium, moscrepe, wollpeach, batik, brokat, satin dan lainnya.
Perlu diperhatikan dalam pemilihan model gamis untuk ibu hamil seperti bahannya yang bisa menyerap keringat, motifnya yang sewajarnya agar tidak norak, size dari gamisnya juga dipastikan lebih longgar agar tidak terjadi sesak nafas yang akan berakibat fatal.
Pemilihan warna-warna gamis untuk ibu hamil tidaklah susah karena tidak ada yang spesial dari yang sebelumnya. Cukup sekian dari kami, terimakasih telah mengunjungi tulisan kami. Mohon maaf atas segala kesalahan apabila dalam penyampaian kata-kata kurang berkenan.
See you
Thanks 🙂