Home » 25 Contoh Model Gamis Kondangan, Praktis dan Menawan di 2023

25 Contoh Model Gamis Kondangan, Praktis dan Menawan di 2023

Rina August 12, 2022

Model Gamis Kondangan – Sudah menjadi rahasia umum jika outfit  gamis digunakan untuk pergi ke kondangan.  Dengan berbagai macam motif, bentuk dan bahan menjadi pilihan yang harus diperhatikan.  Karena pastinya di suatu acara kondangan bertemu banyak orang sehingga kita harus tampil maksimal.

Sementara itu, bahan dari gamis haruslah dipertimbangkan untuk menghindari keringat yang berlebih. Dan yang terakhir, pastikan model dan motifnya tidak berlebihan agar terkesan tetap elegan tidak norak.

Berikut dibawah terdapat beberapa contoh pilihan model gamis untuk kondangan dari yang mewah, elegan, polos, sederhana dan lainnya. Semoga membantu .

Tips memilih gamis untuk kondangan

Tips yang perlu diperhatikan gamis untuk kondangan

  1. Tentukan bahan yang adem bisa menyerap keringat agar nyaman dalam berpakaian
  2. Model dan motif yang sesuai dengan pribadi

Bahan yang bagus untuk gamis kondangan

Bahan yang cocok untuk gamis kondangan yaitu bahan-bahan yang bisa menyerap keringat. Seperti bahan katun jersey, katun linen, katun maxmara, katun wolfis, katun jepang dan lainnya.

Rekomendasi penjual gamis yang terpercaya

Apabila beli di marketplace pilihlah official store, toko yang sudah menjadi star seller, ulasan yang positif, pembeli yang banyak dan yang terakhir pastikan ke penjual sebelum membeli.  Sedangkan di offile store pilihlah penjual yang ramah dan mengerti apa yang kita maksud.

Gamis Kondangan Warna Pink Bahan Tile Mutiara Korea Dengan Khimar Senada

gamis pesta jumbo mewah emelda katalog bajugamismu Model gamis kondangan yang pertama yaitu gamis blink-blink warna pink ini sangat terlihat mewah. Gamis mewah ini terbuat dari bahan full tile mutiara korea, sedangkan untuk khimar nya berbahan siffon. Perpaduan yang cocok untuk pergi ke kondangan.  Silahkan referensi ini dijadikan outfitmu selanjutnya.


Model Gamis Kondangan Dengan Bahan Brokat Berwarna Merah Tua dan Maroon

gamis terbaru mewah model gamis terbaru 2019

Selanjutnya model gamis kondangan yang menarik juga dengan warna  merah cerah dan maroon.  Dengan model gamis syar’i yang terbalut oleh kain brokat merah cerah kombinasi bahan siffon yang terdapat pada sisi samping kanan-kiri.  Khimar panjang warna maroon juga terbuat dari siffon. Untuk menyeimbangkan penampilan dipilihlah sepatu hak tinggi warna kontras yakni putih polos.


Model Gamis Kondangan Warna Olive Kombinasi Brokat Dan Satin

model baju brokat terbaru 2021 desain modern dan mewah gamis wanita terbaru 2021 lebaran

Selanjutnya, model gamis kondangan yang ketiga berbahan brokat dan kain satin yang mengkilap.  Gamis model ini membuat tampilan menjadi semakin mewah.  Sangat cocok dikenakan anak muda maupun ibu-ibu karena desainnya yang simple elegan.  Pastikan memilih pashima polos dengan warna yang netral seperti mocca.


Model Gamis Kondangan Warna Abu-Abu Dengan Aksen Bordir Bunga

gamis sifon elegan wenda katalog bajugamismu

Model gamis kondangan selanjutnya berbahan katun rayon berwarna abu-abu.  Dengan tambahan kain tile tipis sebagai penghias seperti pada gaun pengantin modern.  Serta bunga-bunga pada bagian bawah gamis dan pergelangan tangan membuat style gamis lebih bervariasi.


Model Gamis Kondangan Warna Merah-Maroon Dengan Aksen Bordir Bunga

dimana beli sw baju gaun gamis syari pesta original premium kebaya pesta kondangan fashion

Selanjutnya kali kedua gamis kondangan perpaduan warna merah dengan maroon.  Dengan model gamis yang melebar kebawah membuat kesan tinggi langsing. Sementara itu, ada beberapa bahan yang digunakan gamis ini meliputi, kain satin, siffon dan brokat renda.

Sedangkan bordir bunga melekat pada bagian perut sebagai penghias gamis. Tak lupa hijab segi empat dan sepatu heels berwarna nude melengkapi outfit kondangan.


Gamis Kondangan Warna Silver Dengan Kombinasi bahan Satin, Brokat  Dan Tile

gamis kondangan mewah new eliana katalog bajugamismu

Bahan brokat menjadi salah satu bahan yang wajib untuk membuat gamis kondangan.  Pasalnya brokat menjadikan gamis terlihat lebih mewah dan manis. Apalagi ditambah dengan bahan satin sebagai bahan utamanya yang mengkilat.  Dan sentuhan kain tile tipis sebagai penghias bawah dan lengan tangan.


Gamis Kondangan Dengan Warna Mocca Berbahan Kain Crepe

model baju gamis mewah terbaru jilbab voal

Warna mocca menjadi salah satu warna kalem yang banyak dipakai dalam pembuatan gamis.  Dengan model plisket lebar pada rok gamis dan sentuhan pearl kecil-kecil membuat tampilan elegan mewah.

Serta bagian pundak menjulur kain berbentuk plisket setengah lingkaran ke bagian samping perut menjadi lebih bervariasi.  Sementara itu, terdapat aksen permata pada bagian pundak untuk mendukung kemewahan gamis ini.


Style Kondangan Dengan Baju Gamis Pink Berbahan Satin Dan Brokat

gamis pesta mewah elegancy katalog bajugamismu

Satu kata untuk model gamis kondangan kali ini adalah cantik.  Karena model cuttingan yang sesuai dan warna yang mempesona.  Dari perpaduan brokat yang berbentuk seperti outer dan kain satin sebagai dalamannya. serta sentuhan manik-manik menghiasi si brokat.

Membuat penampilannya menjadi lebih maksimal.  Hijab coklat tua dan sepatu heels berwarna putih merupakan pilihan warna yang kontras agar warnanya tidak mati.


Model Gamis Kondangan Warna Kuning Dengan Bahan Satin, Brokat Dan Siffon

gamis pesta mewah shermina katalog bajugamismu

Model gamis yang seperti sebelumnya dengan kombinasi dari tiga bahan.  Perpaduan bahan untuk pembuatan gamis yaitu satin, brokat dan siffon.  Menghasilkan tampilan yang anggun pada gamis.

Brokat putih menjadikan warna yang kontras namun itu yang membuat lebih cantik.  Dengan pelengkap hijab kuning kecoklatan dan sepatu heels warna nude.


Style Gamis Kondangan Syar’i Dengan Bahan Dior Silk Dan Ceruti Armani

gamis syari elegan terbaru 2021 sarah series gallery hanifah butik muslimah online jual

Selanjutnya model gamis kondangan untuk ibu-ibu dengan style syar’i .  Berikut diatas salah satu contoh untuk dijadikan referensi. Dengan model baju yang melebar kebawah dengan sentuhan motif bunga-bunga kombinasi warna abu-abu orange.

Sementara itu, tambahan variasi  dari bahan ceruti armani abu-abu pada bagian pinggir pinggang sampai rok bagian bawah. Warna dan bahan yang selaras untuk bagian lengan tangan dan khimarnya.


Gamis Kondangan Berbahan Satin Dan Tile Brokat Warna Mocca

gamis gaun brokat mewah model baju muslim

Model baju kondangan selanjutnya masih sama menggunakan kain satin dan tile brokat berwarna mocca. Memberikan kesan anggun perpaduan antara kedua kain tersebut.  Sangat cocok di kenakan oleh wanita dewasa dan para ibu-ibu dengan cuttingan gamis yang pas dan simple namun tetap elegan.


Model Gamis Kondangan Warna Putih Dengan Tile Yang Dilapisi Furing

model gamis elegan cantik radea

Model gamis cantik selanjutnya yaitu warna serba putih seperti dress pengantin modern.  Terlihat sangat anggun dengan kombinasi dua bahan yaitu tile yang terdapat aksen polkadot dilapisi oleh furing agar tidak terawang.  Cocok sekali bagi kaum remaja dan dewasa untuk pemilihan outfit ke kondangan.


Model Gamis Syar’i Berbahan Moscrape Lotus Dengan Organza  Motif Bunga

gamis pesta syari mewah jasmine katalog bajugamismu

Selanjutnya gamis syar’i kedua yang dapat dikenakan untuk menghadiri acara kondangan dengan warna pink simple tetapi mewah.  Dengan bahan moscrepe lotus pink yang adem dan jatuh membuat gamis ini tampak menawan.

Tak hanya itu saja untuk membuat lebih bervariasi bagian sisi gamis diberikan sentuhan rempel dan hiasan bunga-bunga dari bahan organza.


Style Gamis Kondangan Dengan Bahan Tile Mutiara Korea Berwarna Navy

gamis pesta mewah seanna katalog bajugamismu

Model gamis kondangan kedua yang mempunyai bahan sama yaitu tile mutiara korea.  Yang mana bahan ini cocok untuk menampilkan kemewahan dan keanggunan. Dengan model cuttingan gamis warna navy yang diberikan variasi lipatan dan sentuhan manik-manik putih pada bagian pinggang membuat gamis ini semakin tampak manis.


Style Kondangan Berbahan Siffon Kombinasi Renda Dengan Warna Cokelat Muda

gamis gold mewah nusagates

Kondangan tak harus melulu mengenakan bahan brokat, ini referensi gamis dengan bahan siffon.  Tambahan aksen renda-renda pada bagian badan dan rok bawah serta bordir bunga mempercantik tampilan gamisnya. Plisket pada rok membuat kesan rapi yang dipadukan dengan sepatu heels putih dengan pilihan hijab warna pink dan abu-abu.


Model Gamis Kondangan Syar’i Berwarna Ungu Tua Dengan Bahan Siffon

gamis syari elegan arafah katalog bajugamismu

Inilah gamis selanjutnya yang mengusung tema syar’i denga warna ungu tua seperti terong.  Cocok untuk ibu-ibu yang sedang mencari referensi tampilan gamis syar’i yang elegan.  Disamping itu, bahan yang dari siffon yang ringan menjadikan gamis ini terlihan simple.

Dan sentuhan sedikit rempel pada sisi kanan kiri bagian rok gamis. Serta khimar warna senada dan sepatu heels putih menambah kelengkapan outifit  kondangn syar’i.


Model Gamis Kondangan Full Brokat Dengan Aksen Bordir Bunga

gamis pesta mewah histya katalog bajugamismu

Gamis kondangan selanjutnya yaitu full brokat warna pink cerah.  Cocok bagi wanita dewasa dan ibu-ibu untuk tampil lebih cerah.  Aksen bordir bunga menghiasi bagian perut untuk mempercantik tampilannya.  Warna hijab segi empat senada dengan gamis dan sepatu pink muda sebagai pelengkap outfit kondangannya.


Model Gamis Kondangan Dengn Brokat Bordir Dan Satin Ungu Muda

model gamis pesta mewah rania elvi katalog bajugamismu

Perpaduan satin ungu muda dengan brokat bordir membuat tampilan menjadi lebih mewah.  Karena dari satin sendiri sudah tampak mengkilat ditambah brokat dengan aksen bordir.

Memberikan tampilan berbeda kini brokat bordir membentuk outer seperti sayap pada sisi belakang lebih panjang.  Tak lupa sepatu warna ungu muda dan hijab silver menambah nilai anggun pada style ini.


Gamis Kondangan Warna Gold Dengan Model Plisket Yang Menawan

gamis pesta mewah tasya katalog bajugamismu

Warna gold gamis kondangan ini terkesan mewah karena tampilan yang mendukung.  Dengan Plisket yang menghiasi gamis model ini.  Tampak cantik menawan dengan hiasan manik-manik putih dibagian belt perut. Untuk menyeimbangkan warna, dipilihlah hijab warna kuning kecoklatan.  Dan sepatu heels warna nude tak boleh ketinggalan.


Full Brokat Gamis Kondangan Dengan Warna Mocca Mempercantik Penampilan

model gamis brokat elegan mewah 2021 kayya nha mirranda butik muslimah online jual baju gamis

Gamis kondangan dengan full brokat yang simple namun tetap terlihat elegan.  Warna mocca yang memberikan kesan polos minimalis menjadi alternatif bagi kalian yang ingin tampil sederhana.

Dengan disisipi belt polos pada perut menjadi lebih rapi dan bervariasi. Pashmina dan tas warna mocca senada tak boleh terlewatkan karena pelengkap terpenting untuk menghadiri kondangan.


Moscrepe Dan Sentuhan Brokat Salem Menghiasi Tampilan Kondangan

tampil anggun menggunakan gamis elegan murah muslimah cantik

Selanjutnya bahan moscrape warna salem dan brokat dengan warna senada memberikan nuansa baru dalam pemilihan outfit kondangan. Warnanya yang kalem ditambah brokat yang elegan merupakan kombinasi yang sesuai.

Sentuhan bunga putih dibagian perut dan mutiara disisi leher sebagai pemanis gamis ini. Pilihlah hijab segi empat warna nude dan sepetu berhak tinggi berwarna putih agar terlihat kontras.


Dress Kondangan Warna Soft Blue Dengan Bahan Ceruti

gamis gaun mewah

Warna kalem gamis kondangan berikutnya yaitu soft blue.  Dengan menggunakan bahan ceruti yang dihiasi manik-manik putih memberikan tampilan mewah.  Selain itu plisket di bagian dada menjadi pelengkap yang tak boleh tertinggal. Hijab silver merupakan warna yang sesuai untuk pasangan gamis ini.


Dress Duyung Ungu Muda Menjadi Variasi Menghadiri Acara Pernikahan

100 model gamis pesta brokat mewah modern terbaru 2019 wikipiecoid

Dress kali ini mengunakan model gamis duyung berwarna ungu tua.  Supaya lebih bervariasi dan out of the box selain mengenakan brokat.  Tampil lebih modis gamis ini cocok untuk wanita dewasa.  Dengan model press body dan remple pada bagian perut dan pergelangan tangan agar terlihat lebih bervolume.


Pink Keunguan Menjadi Pilihan Style Acara Pernikahan Menggunakan Brokat

gamis lebaran elegan jessi katalog bajugamismu

Brokat pink keunguan ini membuat manis pemakainya. Bagaimana tidak, kombinasi yang tepat untuk mempadupadankan antara hijab dan gamisnya.  Serta pernak pernik di bagian dada membuat gamis ini menjadi lebih mewah. Pilihlah sepatu dan tas yang cocok untuk menemani outfit kondangan ini agar lebih berwarna.


Dusty Pink Dress Premium Untuk Acara Pernikahan Dengan Satin Brokat

gamis pesta mewah 2020 cristalyn katalog bajugamismu

Style yang terakhir dari model gamis untuk kondangan kali ini berwarna dusty pink.  Biasanya warna ini disukai oleh kaula muda. Memiliki corak brokat yang simple elegan dan satin warna senada membuat tampilan menjadi lebih maksimal.  Jangan lupa sepatu putih harus dikenakan untuk melengkapi outfit ini.


Kesimpulan:

Sekian beberapa referensi model gamis kondangan dari berbagai model, bahan, bentuk.  Dengan pilihan model yang cantik dan menawan apalagi bila sudah diaplikasikan kepada pemakainya, maka akan terlihat auranya terpancar.

Pilihlah jenis gamis kondangn sesauai dengan karakter pribadi, misalkan suka dengan model gamis yang melebar kebawah, model press body sampai model syar’i.  Dan jangn lupa pilih kenyamanan terlebih dahulu, jika pemakaian gamis nyaman maka, akan terlihat keanggunannya even motifnya agak kurang srek.

Cukup sampai disini pembahasan tentang beberapa model gamis kondangan. Terimakasih atas perhatiannya, sampai jumpa di lain pembahasan. Mohon maaf apabila banyak salah-salah dalam penyampaian tulisan ini, diharapkan memakluminya. Terimakasih.